SMP MA'ARIF 5 METRO: UNGGULAN SMP MA'ARIF 5 METRO

congratulation

SMP MA'ARIF 5 METRO, SEKOLAH UMUM BERBASIS AGAMA ISLAM DAN TEKNOLOGI

UNGGULAN SMP MA'ARIF 5 METRO

SMP Ma'arif 5 Metro bukan sekolah SMP Pada umumnya, karena di smpp Ma'arif 5 Metro selain mengajarkan mata pelajaran sesuai dengan kurikulum Nasional, juga menyelenggarakan hidden curiculum sebagai berikut:
  1. Tahfidzul Qur'an,  Program ini di adakan dengan tujuan setiap alumni SMP Ma'arif 5 Metro mampu menghafal (Tahfidz) Al Qur'an Juz. 30, setiap murid di berikan buku catatan hafalanya, dan setiap satu bulan satu kali yaitu setiap jum;at pertama, diadakan sholad duha, dan istighozah, selanjutnya seluruh siswa di bina guru damping masing masing di simak hafalanya satu persatu.
  2. Tahsin Qira'atul Qur'an : Progam ini bertujuan memperbaiki bacaan murid SMP Ma'arif 5 Metro yang telah Mampu membaca Al-Qur'an namun belum memahami Ilmu Tajwidnya.
  3. Pembebasan Buta Baca Al Qur'an (PBBQ) : Bagi Murid SMP Ma'arif 5 Metro yang belum mampu membaca Al Qur'an, di kelompokkan tersendiri, dan di tunjuk guru pembimbing untuk mendidik Muridnya belajar Membaca Al Qur'an dengan menggunakan metode Iqra'. Kegiatan ini di sediakan waktu 3 kali dalam satu minggu dengan durasi 2 x 40 Menit, sehingga murid baru tahun pertama bisa di tuntaskan permasalahan buta baca Al Qur'an.
  4. Ubudiyah : Program ini bertujuan untuk mendidik seluruh murid SMP Ma'arif 5 Metro agar dapat beribadah dengan benar sesuai dengan tuntunan Agama Islam, materi dari program ini meliputi Toharoh (Bersuci), Shalat Fardlu 'ain, Sholat Fardlu Kifayah, Shalat Sunnah, amalan dzikir, do'a do'a, dll
  5. Keterampilan Komputer: Murid SMP Ma'arif 5 Metro di bekali dengan keterampilan komputer, baik itu system operasi maupun system aplikasi, juga di kenalkan jaringan internet dasar.
  6. Pagar Nusa : Pagar Nusa adalah seni beladiri khas Nahdlatul Ulama, Seni pagar nusa ini diajarkan hanya bagi siswa yang berminat saya, dan dididik oleh guru yang profesional.
  7. Ahlussunnah Wal Jama'ah: Ahlussunnah Wal Jama'ah adalah Pelajaran wajib untuk semua sekolah di bawah Lembaga Pendidikan Ma'arif NU, Pimpinan Pusat Ma'arif Mengeluarakan Standar kompetensi dan Kompetensi dasarnya. pendidikan ini bertujuan agar murid SMP Ma'arif 5 Metro Mengenal Apa itu Nahdlatul Ulama dan juga ajaran yang dibawanya.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar