SMP MA'ARIF 5 METRO: SMP Ma'arif 5 Metro MoU dengan Polsek Metro Pusat

congratulation

SMP MA'ARIF 5 METRO, SEKOLAH UMUM BERBASIS AGAMA ISLAM DAN TEKNOLOGI

Kamis, 18 Juli 2019

SMP Ma'arif 5 Metro MoU dengan Polsek Metro Pusat

Pendidikan merupakan tanggung jawab bersama antara Orang tua, Guru dan Masyarakat yang di kenal dengan istilah Trilogi Pendidikan. Ketiga unsur tersebut bertanggung jawab atas keberhasilan pendidikan. Selain itu kepedulian pemerintah termasuk TNI Polri juga di perlukan perhatianya terhadap dunia pendidikan. 

Menyikapi hal itu, SMP Ma'arif 5 Metro membangun komunikasi dan melakukan Memorandung Of Understanding (MoU) dengan Kepolisian Sektor Metro Pusat.

MoU itu di tandatangani bersama antara Kapolsek Metro Pusat AKP. Suhardo, S.H. dengan Kepala SMP Ma'arif 5 Metro, Machmud Nurokhim, S.Ag. pada tanggal 18 Juli 2019 di ruang Kapolsek Metro Pusat.

Dalam MoU itu keduanya berbagi Hak dan Kewajiban untuk mensukseskan pendidikan di Kota Metro khususnya di SMP Ma'arif 5 Metro.
Diantara isi MoU tersebut adalah SMP Ma'arif 5 Metro menyediakan wadah sosialisasi untuk keamanan dan ketertiban, dan Polsek Metro Pusat akan memberikan Pelayanan keamanan secara berkala.

Kami berharap dengan di tanda tangani MoU ini Kualitas pendidikan khususnya di bidang keamanan dan kedisiplinan akan meningkat di SMP Ma'arif 5 Metro.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar